Kenali Manfaat Buah Kiwi Untuk Kesehatan

Kenali Manfaat Buah Kiwi Untuk Kesehatan

Manfaat buah kiwi untuk kesehatan sangatlah banyak, namun sayangnya tidak banyak yang tidak tahu manfaat dari buah kiwi tersebut. Kamu harus tahu bahwa, buah kiwi mempunya kandungan vitamin C yang tinggi, serat dan juga antioksidan.

Kandungan-kandungan tersebutlah yang membuat buah kiwi memiliki manfaat luar biasa untuk tubuh kamu tetap sehat. Tidak hanya sekedar itu saja, manfaat buah kiwi juga bagus untuk menjaga jantung tetap sehat, disertai dengan penjagaan yang bagus pada bagian pencernaan.

Maka, jika kamu memiliki permasalahan pada pencernaan, bisa coba mengonsumsi buah yang satu ini. Namun, perlu kamu ketahui lagi bahwa manfaat buah kiwi tidak hanya itu saja. Masih ada banyak lagi manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan mengkonsumsi buah kiwi.

Hal menarik lain pada buah kiwi, sempat dijadikan perdebatan di internet tentang lebih suka makan buah kiwi beserta kulitnya atau tidak. Tentu hal itu sangat menarik bukan, apalagi bagi yang suka buah kiwi.

Buah kiwi berwarna daging hijau dan kulit yang berbulu dan coklat, serta bentuknya sendiri mirip dengan telur ayam pada umumnya. Mungkin dari namanya saja kamu sudah bisa menebak buah ini asalnya dari mana, buah kiwi asalnya dari Cina sisi timur, meskipun identik dengan Selandia Baru.

Baca Juga: Ini Manfaat Buah Strawberry yang Harus Kamu Ketahui

Ini Dia Manfaat Buah Kiwi Untuk Kesehatan yang Wajib Diketahui

Buah kiwi memiliki kandungan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh yakni berupa protein, serat, vitamin C, vitamin E, zat besi, dan juga kalsium. Tidak hanya itu, buah kiwi ini pun kaya akan antioksidan dan juga kandungan air dan mineral yang bagus untuk tubuh seperti kandungan magnesium, kalium, fosfor dan juga zinc.

Rasa yang manis tentu membuat banyak yang suka makan buah kiwi. Meskipun masih banyak yang belum memahami apa saja manfaat buah kiwi, tidak masalah asal masih mengkonsumsinya. 

Agar kamu bisa lebih mudah memahaminya, berikut ini adalah daftar manfaat buah kiwi untuk kesehatan yang harus diketahui. Simak yuk!

  1. Bisa bantu meredakan gejala asma
  2. Bisa bantu jaga pencernaan tetap sehat
  3. Bisa bantu menambah daya tahan tubuh/imun
  4. bantu turunkan tekanan darah
  5. bantu kualitas tidur jadi lebih baik
  6. bantu turunkan adanya resiko pembekuan pada darah
  7. bisa bantu mata agar tetap terjaga kesehatannya
  8. bisa juga membantu masalah pada rambut dan kulit kepala

Sebenarnya, selain dari 8 manfaat diatas yang sudah dijabarkan tentang manfaat buah kiwi, ada juga manfaat lain yang bagus. Manfaat buah kiwi yang lain adalah bagus untuk kesehatan pada tulang. 

Manfaat yang lebih mengejutkan lagi adalah mengkonsumsi buah kiwi juga bisa membantu kulit tetap kencang dan mulus. Selain itu juga bagus untuk kamu yang sedang diet karena, bisa bantu menurunkan berat badan.

Buah kiwi sangat aman dikonsumsi secara langsung dan juga aman untuk dikonsumsi menjadi olahan jus atau salad buah, kue dan smoothies.

Belum selesai sampai disitu saja, buah kiwi memiliki kandungan karoten, antioksidan dan lutein dan juga zeaxanthin yang bisa bantu mata tetap terjaga kesehatannya. Bahkan, bisa juga mencegah kebutaan. Ada juga penelitian yang memberitahu bahwa jika seseorang sudah berhasil makan buah kiwi rutin setiap harinya, maka bisa bantu turunkan adanya resiko degenerasi makula hingga sebanyak 36%.

Dapatkan Bahan Masaknya di Astro!

Temukan semua kebutuhan sehari-hari kamu seperi Kiwi dan Buah-buahan lainnya di Aplikasi ASTRO!

Kenali Manfaat Buah Kiwi Untuk Kesehatan

Baca Juga: Kenali Manfaat Buah Pisang Bagi Kesehatan Tubuh

Saran terbaik dalam mengkonsumsi buah kiwi sebaiknya tidak berlebihan. Namun, untuk anjuran setiap harinya, kamu bisa datang dan konsultasikan itu kepada dokter yang sudah ahli di bidang itu.

Memang ada banyak manfaat buah kiwi yang sudah kamu ketahui. Namun, perlu juga diingat baik-baik, bahwa dalam kelebihan pasti ada sisi kekurangannya juga. 

Dampak buruk pada buah kiwi yakni bisa membuat adanya reaksi pada alergi untuk beberapa orang. Adanya reaksi dari alergi tersebut membuat bibir jadi membengkak, kulit akan terasa gatal, muall, tenggorokan juga ikut terasa gatal-gatal dan bahkan bisa jadi muntah.

Maka dari itu, apabila sampai kamu sudah mengalami tanda-tanda bahwa kamu alergi terhadap buah kiwi, sebaiknya untuk tidak mengkonsumsi buah kiwi. Namun, apabila kamu sudah terlanjur mengkonsumsinya dan membuat timbul adanya gejala alergi, sebaiknya segera datang dan periksa ke dokter.

Baca Juga: Beragam Manfaat Buah Jambu Biji Merah Untuk Kesehatan

Demikian ulasan singkat tentang manfaat buah kiwi untuk kesehatan yang harus kamu ketahui. Jika kamu membutuhkan segala keperluan buah dan sayur, bisa langsung saja belanja di Astro yang praktis dan nggak ribet. Cukup pesan lewat aplikasi Astro, pesanan kamu akan sampai di depan rumah dalam hitungan menit. Yuk, langsung download aplikasi Astro di Google Play Store & App Store sekarang!

Arie Wahyu
Arie Wahyu