8 Makanan Tinggi Kalori Untuk Anak yang Menyehatkan

Makanan tinggi kalori untuk anak menjadi perhatian khusus untuk para orangtua. Karena, salah satu faktor tumbuh kembang anak yang bagus yaitu bertambahnya berat badan secara ideal.  Ketika anak berumur 1 tahun, mereka perlu menambahkan bobot tubuhnya sampai 3 kali lipat dari berat pertama kali mereka dilahirkan. 

Apabila anak mengalami kenaikan berat badan secara tidak beraturan atau tidak naik sama sekali, ada baiknya kamu langsung konsultasikan masalah tersebut kepada dokter anak. Untuk alternatifnya, kamu juga bisa memberikan makanan tinggi kalori untuk menambah berat badan anak dan menyehatkannya. 

Apa sajakah jenis makanan tinggi kalori tersebut? Mari cari tahu jawabannya di bawah ini.

Baca Juga: Jenis Makanan tinggi Protein Untuk Anak Bagus Untuk Tumbuh Kembang

Daftar Makanan Tinggi Kalori untuk Anak 

Ada banyak penyebab yang bisa mengakibatkan berat badan anak terhambat. Sebagai solusinya, kamu bisa menambahkan makanan yang tinggi kalori seperti berikut ini. 

1. Keju 

Kamu bisa memberikan anak keju sebagai campuran makanan nya guna menambahkan kalori di dalam tubuhnya. Tidak hanya itu, kamu juga bisa membuat makanan dari olahan keju yang disukai anak-anak seperti stik keju. 

Namun, kamu harus kamu ingat jika beberapa anak mungkin memiliki alergi pada jenis makanan yang terbuat dari susu. Tetapi, jika anakmu tidak mempunyai alergi terhadap olahan susu, maka kamu bisa memberikan keju ini kepada nya. Jangan memberikannya jika mereka alergi. 

2. Alpukat 

Buah berbentuk oval ini bisa menjadi sumber kalori yang menyehatkan untuk anak sebagai makanan yang membantu menambah berat badannya. Selain itu, asam lemak omega-3 yang terkandung di dalam alpukat ini berguna untuk menyehatkan jantung anak. 

Tekstur alpukat yang sangat lembut ini membuat banyak anak yang menyukainya karena mudah ditelan. Kamu bisa membuatkan jus alpukat atau sandwich alpukat untuk anak agar mereka tertarik untuk memakannya. Atau kamu juga dapat membuat olahan makanan atau minuman yang lain dari alpukat yang anak-anak senangi. 

Dapatkan Bahan Masaknya di Astro!

Temukan bahan-bahan untuk membuat Menu Makanan Tinggi Kalori kamu di ASTRO!

3. Telur 

Makanan tinggi kalori yang bagus untuk anak selanjutnya adalah telur. Telur ini bisa kamu olah menjadi scramble egg atau menjadi berbagai makanan olahan lain yang disenangi anak. 

Seperti yang kita tahu jika telur adalah makanan yang tinggi akan kalori, pada satu butir telur yang sudah direbus, terdapat 70 kalori di dalamnya. Sehingga, kamu bisa memberikan telur kepada anak untuk makanan penambah berat badan yang menyehatkan. 

4. Selai kacang 

Selai kacang pun dapat menjadi makanan untuk membantu menambah berat badan anak yang sehat. Selai kacang ini bisa kamu campurkan ke berbagai makanan atau camilan untuk anak seperti roti dengan selai kacang atau membuat minuman dari selai kacang. 

Karena tidak semua anak menyukai selai kacang, kamu bisa coba perlahan-lahan memberikan selai kacang ini kepada anak agar mereka bisa menyukainya. Jika mereka sudah menyukainya, maka kamu tidak akan kesulitan untuk memberikan berbagai olahan dari selai kacang untuk si Kecil. 

Baca Juga: Ini Resep Sayur Untuk Anak yang Susah Makan Sayur

5. Pisang 

Pisang merupakan salah satu jenis buah dengan jumlah kalori yang sangat tinggi daripada buah yang lainnya seperti strawberry, apel dan semangka. Buah yang satu ini pun tinggi akan vitamin C, vitamin B6 sampai karbohidrat yang dapat membantu menyehatkan badan anak. 

Untuk menjadikan pisang sebagai menu makanannya, kamu dapat menghaluskan pisang sebelum memberikannya. Kamu juga bisa membuat berbagai makanan yang berbahan dasar pisang untuk anak. 

6. Yoghurt 

Makanan tinggi kalori yang bagus untuk menyehatkan anak yaitu yoghurt. Hal ini sebab yoghurt mempunyai kalori dan lemak yang bisa menambah berat badan si Kecil. Tidak hanya menambahkan bobot badan saja, dengan mengkonsumsi yoghurt juga bisa menjaga sistem pencernaan, mengatasi masalah lambung dan imunitas. 

Yoghurt ini bisa kamu kamu berikan dengan mencampurkan pisang, buah berry, apel atau buah yang lainnya agar lebih menyehatkan. Pilih buah kesukaan anak-anak untuk dicampurkan dengan yoghurt supaya mereka senang memakannya. 

7. Daging 

Daging bisa berupa daging ikan, ayam dan sapi yang menjadi sumber nutrisi paling bagus untuk menyehatkan anak karena mempunyai kalori yang tinggi. Tidak hanya menyehatkan saja, dengan mengkonsumsi daging ini anak juga bisa menambah berat badannya. 

Daging mengandung protein dan kalori yang tinggi, B6, B12 sampai fosfor yang dapat meningkatkan tumbuh kembang anak dengan baik, khususnya pada tulang anak. Kamu bisa membuat berbagai masakan dari bahan dasar daging tersebut untuk anak. 

Lebih baik mengolahnya menjadi makanan kesukaan seperti fried chicken, steak daging atau salmon. Tentunya masakan tersebut bisa menggugah selera makan anak dan mereka makan dengan lahap. 

8. Kentang 

Sumber kalori baik lainnya yang dapat menambah berat badan si Kecil yaitu kentang. Sayuran yang satu ini bukan hanya kaya akan karbohidrat saja, tetapi mengandung banyak vitamin, mineral dan fenol alami. Kamu dapat menyajikan kentang menjadi menu makanan dan membuatnya menjadi kentang goreng atau sup kentang. 

Jika mereka bosan dengan kentang goreng dan sup kentang, maka kamu dapat membuatkan mashed potato untuk nya dan hidangkan dengan daging steak atau salmon. Jika sudah seperti ini, pastinya anak-anak tidak akan menolak. 

Baca Juga: Kumpulan Resep Sayur Untuk Anak 1 Tahun Keatas

Nah, itu dia daftar makanan tinggi kalori untuk anak yang bisa kamu coba di rumah agar anak bisa bertumbuh dengan sehat. Untuk itu, saat ini kamu tidak perlu bingung lagi untuk memberikan makanan yang tinggi kalori untuk anak karena sudah membaca ulasan di atas. Kamu bisa mendapatkan semua bahan makanan di atas yang berkualitas hanya di Astro! Belanja di Astro hemat waktu dan nggak perlu repot keluar rumah. Cukup pesan lewat aplikasi Astro, pesanan kamu akan diantar dalam hitungan menit. Yuk, cek aplikasi Astro yang bisa di download di Google Play Store & App Store!

Referensi:

Arie Wahyu
Arie Wahyu